AIM UKPA Siklus 10 2012

Universitas merupakan salah satu pusat pendidikan formal yang didalam kegiatannya adalah membina, mendidik, mengarahkan pada profesionalisme dibidang masing-masing. Didalam proses tersebut, universitas diminta menjalankan perannya sesuai dengan standar baik nasional maupun internasional. Untuk memenuhi standar tersebut diperlukan proses perencanaan, pelaksanaan perencanaan dan evaluasi dari perencanaan dan tindaklanjut dari hasil evaluasi.

Standar nasional yang dijalankan Universitas Brawijaya adalah standar BAN-PT yang meliputi standar 1 hingga 7, sedangkan untuk menjalankan proses pemenuhan standar BAN-PT pada setiap butir mutunya diperlukan sistem manajemen mutu ISO 9001:2008 sebagai standar internasional.

Untuk memenuhi standar tersebut diperlukan audit internal mutu dalam mengukur pencapaian unit kerja dalam setiap standar. Dengan demikian lingkup audit siklus 10 disesuaikan dengan standar-standar tersebut. Meskipun tidak semua butir mutu pada standar BAN-PT menjadi lingkup audit mengingat pada standar tersebut memiliki parameter butir mutu sangat banyak. Beberapa lingkup AIM Siklus 10 adalah:

  1. Permintaan tindakan koreksi atas temuan aim siklus 9 dan temuan second  stage assessment LRQA.
  2. Tinjauan kesesuaian sistem dan implementasi terhadap persyaratan SMM ISO 9001: 2008.
  3. Standar kinerja BAN-PT butir 7.

Hasil audit siklus 10 menunjukkan bahwa pemahaman tinjauan manajemen mengenai 8 pokok dan tindaklanjut dari evaluasi tinjauan manajemen masih kurang. Sedangkan untuk peningkatan standar mutu BAN-PT, maka perlu ada Kebijakan dan upaya yang dilakukan oleh Rektor dalam menjamin mutu penelitian program studi.