AIM UKPPA Siklus 3 2011

Audit Internal Mutu (AIM) UKPPA Siklus 3 tahun 2011 pada tanggal 27 September s.d 5 Oktober 2011 dengan kegiatan site visit. Semua UKPPA terlibat dalam audit internal ini, yaitu ada 17 unit kerja. Sedangkan auditor internal yang terlibat ada 12 orang yang sebagian besar dari Tim PJM.

Audit internal ini dilakukan setelah sebelumnya ada kegiatan sosialisasi, workshop tentang ISO 9001:2008 dan pendampingan penyusunan sistem dan dokumentasi SPMI. Lingkup AIM UKPPA Siklus 3 tahun 2011 adalah:

  1. Tindakan koreksi atas AIM UKPPA Siklus 2
  2. Implementasi SPMI.

Rata-rata tingkat kepatuhan UKPPA terhadap dua butir lingkup AIM Siklus 3 menggambarkan sebagian besar unit kerja telah paham tentang SPMI atau SMM ISO 9001:2008. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata tingkat kesesuaian implementasi SMM ISO 9001:2008 sebesar 90,35% (di atas standar minimal 80%). Hal ini merupakan hal yang menggembirakan, mengingat pada AIM Siklus 1 dan Siklus 2 disinyalir masih banyak UKPPA yang belum memahami SMM ISO 9001:2008, sehingga nilai implementasinya masih rendah.

Tingkat Kesesuaian Implementasi SMM ISO 9001 AIM UKPPA 3

Tingkat Kesesuaian Implementasi SMM ISO 9001:2008

Jika dilihat tingkat kepatuhannya terhadap lingkup audit, sebagian besar UKPPA telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Hal ini tercermin dari rata-rata tingkat kepatuhan dalam AIM Siklus 3 sebesar 89,53%. Namun demikian, masih ada 4 UKPPA yang mendapat nilai implementasi SMM ISO 9001:2008 rendah (kurang dari 80%), yaitu BAAK, UB Press, SPI dan PPA.

Tingkat Kepatuhan UKPPA dalam Implementasi SMM ISO 9001 AIM UKPPA 3

Tingkat Kepatuhan UKPPA dalam Implementasi SMM ISO 9001:2008

Untuk BAAK, alasan kesibukan merupakan faktor utama, kegiatan audit internal bertepatan dengan proses penerimaan mahasiswa baru, sehingga kurang dapat mempersiapkan diri untuk kegiatan audit internal. Untuk SPI, UB Press dan PPA, pemahaman staf masih kurang dalam implementasi SMM ISO 9001:2008.